Komentar

Minggu, 25 Juli 2010

Home » , , » Membuat Blog anda menjadi versi mobile

Membuat Blog anda menjadi versi mobile

Seiring dengan perkembangan teknologi, maka sudah tidak asing lagi jika sekarang banyak yang melakukan akses internet tidak lagi lewat PC atau Laptop namun menggunakan HP (POnsel) atau mobile seluler.

Tapi tentu saja browsing melalui ponsel agak sedikit berbeda, biasanya biaya internet via ponsel didasarkan pada besarnya data yang diakses (satuan KB/s), bayangkan jika membuka blog via ponsel!
Berapa biaya yang harus kita keluarkan untuk mengakses blog?
Untuk gambarnya? Belum gadgetnya? Belum kalau ada flash di dalamnya?
(Wew mending ogah deh)

Tapi, kita sebagai seorang Blogger tentunya ingin agar pengunjung tetap dapat mengakses blog kita walaupun via ponsel kan?
Oleh karena itu, sebaiknya kita membuat versi ponsel dari blog kita.
Caranya? Gampang kok!
Gunakan layanan dari mippin.com
Silahkan register buat yang belum punya akun!
alamat register: http://mippin.com/web/maker/signUp.jsp
Langkah-langkahnya :


Step "Mobilize"
  • Masukkan post RSS feed blog anda







  • Clikk Tombol bergambar Panah
  • Lihat kebawah dan pilih model penampilan mobile blog kamu


  • Klik Next Step
Masuk ke step "Customize"
  • Atur warna pada tampilan blog mobile
  • Kamu juga bisa upload gambar untuk header
  • Klik tombol Preview untuk melihat tampilannya
  • Jika sudah selesai klik Next Step
  • Masuk ke step "Publicize"
  • pada form http://mippin.com/(isi dengan alamat yang kamu inginkan)
  • Lalu pada form "Make your site searchable in Mippin by adding tags:"
  • Masukkan dengan kata-kata yang sesuai dengan blogmu
  • Klik Next Step
Masuk ke Step "Monetize"
Step ini bisa langsung dilewati karena hanya berfungsi buat mereka yang meraup uang melalui blognya
Klik "Finish" dan Mobile Blogmu siap!
Jika muncul pop up, centang semua chckbox dan klik ok
Sekarang kamu bisa akses blog ini di alamat http://mippin.com/ellablog

Semoga tips ini bermanfaat.


Artikel Terkait:

19 komentar:

budi2610 mengatakan...

Thanks sob infonya.
Ow iya, bannernya udah aq pasang tu.
Di tunggu pasang baliknya.

AbiFatih mengatakan...

hi la, berkat postingan ini, akhirnya blogku punya versi mobil. makasih yah...

ini alamat blog mobile ku
http://mippin.com/soe86
(promosi, hahaha)

Ella mengatakan...

@Soe86:Alhamdulillah kalau begtu, tadi waktu bepergian aku coba browsing blogmu lewat mobile dan it is worked. tapi sayangnya belum bisa kasih coment lewat mobile.

AbiFatih mengatakan...

Eh iya, ku belum pernah mencobanya, hp-ku jadul sih :(
hiks-hiks..

Soe86 mengatakan...

hi La, mau cerita sedikit neh soal versi mobile. Semoga ceritaku ini dapat bermnfaat.

Tadi malam sempat nyari ke sana ke mari tentang cara mendapatkan kembali postinganku yang tdak sempat di backup, eh malah ketemu dengan blogku yg versi mobile. Rupanya biarpun blogspot di tutup, semua postingan tetap tersimpan di versi mobilenya mippin. Tentu ini hal yang membahagiakan bagiku karena masih bisa mengcopy semua spotingan yang tercecer.

Tapi, rupanya itu adalah kabar 'buruk' menurut sepengetahuan saya sih, itu berarti bahwa terdapat duplicate content dari blog kita dan ini akan mempengaruhi posisi blog di search engin.
Lantas, bagaimana agar blog kita dapat beradaptasi dengan kemajuan zaman yang serba mobile? Pihak blogger.com rupanya telah memikirkan hal tersebut. Jika kita menggunakan template bawaan blogger atau yang kita buat di Perancang template, secara otomatis akan disisipi dengan kode script yang friendly dengan mobile. Masih ingat dengan postinganku tentang 'menambahkan script agar blog dapat diakses dengan cepat menggunakan HP? itu semua ku baru sadari setelah blogku kena banned dan mencari template baru yang lebih bagus lewat perancang template, semua pasti memiliki kode tersebut (termasuk blognya Ella ini). So, dengan menggunakan template seperti ini, artinya ella telah memilih template yang bagus buat pengunjung mobile.

Itu hanya pendapat saya, belum di dukung dengan referensi yang kuat, kecuali sebuah postingan blog, menurut Ela?

Ella mengatakan...

Yah..kalau menurutku dari pengalaman browsing langsung blogku ini lewat mobile, mungkin lebih cepat tapi tetap saja tampilannya di versi mobile sama persis seperti blog ini.
( full site )

Beda kalau kita pakai Mippin,ataupun layanan untuk versi mobile lainya. Maka tampilannya bakalan lebih sederhana sehingga akan lebih menghemat biaya kalau kita browsing lewat mobile.

Tapi ada kekurangannya, yaitu ketika kita mengetikkan di mobile kita Mis : http://laila-wati.blogspot.com, maka yang muncul adlh blog kita dalam bentuk full site ( sama seperti kalau browsing lewat PC ) dan ini bakalan ngabisin banyak pulsa.

Tapi kalau kita mengetikkan URL yg dari Mippin bakalan tampilannya user mobile friendly. jadi lebih menghemat biaya.

tapi kekurangannya tentu kadang para pengunjung nggak tahu alamat blog kita yg versi mobile.

Nah,ada layanan lain yaitu dari MObify.me yg kalu kita pake nih layanan, blog kita bisa dikunjungi dg versi mobile dg hanya mengetikkan url blog kita secara langsung.
( dan aku masih dlm proses belajar nih.. )

Ella mengatakan...

Apa mungkin ya..blog kamu di banned gara-gara habis bikin yang versi mobile jadi dianggap Spam karena adanya duplicate content sama Google. Tapi aku dah lama buat blogku yang versi mobile lewat Mippin, and sampai sekarang Blogku masih baik-baik saja. ( mudah-mudahan tetap begitu, Amiin ).

Soe86 mengatakan...

nampaknya mobify.me mang lebih mantap dibanding mimpin. Aku juga baru baca neh, ada postingan blog yang mantap, coba di buka (mungkin aku telat membacanya, baru sadar sih... hi)
http://www.berandabumi.co.cc/2010/06/blogger-versi-mobile-dengan-mobify.html

Ella mengatakan...

kalau aku dah tahu, tapi masih masih belum bisa mengaplikasikannya di blogku. ( hihihi).kamu bisa bantu nggak ?

Soe86 mengatakan...

klo membaca penjelsannya sih ngerti, tapi belum dipraktekkan juga, ntra ya... ta'coba dulu. Klo dah berhasil baru berani membantu, hihi

Ella mengatakan...

Oke deh kawan, aku juga lagi nyobain nih.., di tunggu info selanjutnya.

Soe86 mengatakan...

hi... aku dah coba dan rupanya berhasil. Coba Ela buka blogku (http://antropologi-soe86.blogspot.com)dgn hp. Insya Allah akan dialihkan ke versi mobilena secara otomatis. (barusan aku coba menggunakan Nokia 6300 dengan browser operamini).

tampilan mobileku ini masih akan kumodif, ini kan baru mencoba, hoho

Ella mengatakan...

aku dah coba browsing blog kamu lewat opera mobile for windows tapi tampilannya kok masih tetap full site bukan yang mobile version.
apa memang begitu ya ????

Tapi belum aku coba browsing langsung lewat HP sih , soalnya lagi kehabisan pulsa ( xixixixi )
ntar tak kasih info lagi.

Ella mengatakan...

oh ya sob, aku dah browsing blogmu lewat HP mantap bro, ( kalau kamu nggak keberatan, aku juga mau kok dibikinkan hihihihi )

Soe86 mengatakan...

Boleh juga sob, tapi aku butuh gambaran dari Ella biar pas dgn seleranya di situ. Misalnya, pada halaman beranda (home) apa saja yang akan ditampilkan? apakah butuh image atau gimana dan bla...bla... Bagusnya sih kita chating buat diskusi,
Ela mencoba udah sampai di mana?

Ella mengatakan...

baiknya memang begitu, sebenarnya ada banyak kesulitan waktu aku coba aplikasi ini. diantaranya masalah pathnya. kira2 kapan nih bisa OL ? pake YM saja ya. ntar aku atur dulu scedulenya ( kayak org penting saja ) hihihi. kamu bisanya kapan nih ?

Bambang Hariyanto mengatakan...

aku coba klik halaman mippin tpi gx ketmu halaman. . . Hikz. . Hikz. . Aku pke hp jadul sech. .

Blogger mengatakan...

On EasyHits4U you can earn free advertising credits by visiting other website-ads from a account base of over 1,200,000 accounts. Earn advertising credits faster with a 1:1 Exchange Ratio.

Blogger mengatakan...

FreedomPop is the only FREE mobile phone provider.

Voice, text & data plans are priced at £0.00/month.

Posting Komentar

Berkomentarlah Dengan Baik dan Sopan ....!!
Jika Ada Kerusakan atau Link Download Tidak Tersedia, Silahkan Lakukan Pemberitahuan Pada Kotak Komentar Di Bawah Ini.

Copyright Text

By Lailawati
HEAD LINE NEWS CREATIVE BY ELLA BLOG |UNTUK MEMUDAHKAN MENDOWNLOAD FILE, GUNAKAN INTERNET DOWNLOAD MANAGER (IDM) |TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA |