Untuk memperbaiki masalah windows, ada banyak software atau utility yang bertebaran di internet, mulai dari yang sederhana sampai yang rumit. Tetapi ketika kita hanya ingin memperbaiki satu atau dua masalah windows dengan sekali klik saja, ada software kecil dan gratis yang bisa dijadikan alternatif, yaitu 7 Quick Fix 2.0.
Seperti namanya, 7 Quick Fix 2.0 ditujukan untuk Windows 7 baik 32 bit maupun 64bit. Berikut tampilan 7 Quick Fix, kategori Enable/Disable (masih ada 5 kategori lainnya).
Seperti namanya, 7 Quick Fix 2.0 ditujukan untuk Windows 7 baik 32 bit maupun 64bit. Berikut tampilan 7 Quick Fix, kategori Enable/Disable (masih ada 5 kategori lainnya).
Tampilan program ini cukup sederhana, karena hanya menampilkan tombol-tombol dengan nama sesuai fungsinya. Program ini menyertakan 108 fungsi atau perbaikan masalah windows yang sering terjadi dengan membagi fungsinya kedalam 6 kategori, yaitu :
- Enable/Disable, untuk mengaktifkan atau mematikan berbagai fungsi atau fitur bawaan windows yang bermasalah.
- Restore Missing Stuff, untuk mengembalikan beberapa fungsi windows yang hilang atau tidak tampil
- Performance, untuk meningkatkan atau memperbaiki performa beberapa fungsi windows yang bermasalah/lambat
- Error and Crashes, untuk memperbaiki berbagai error atau masalah windows
- Tweaks, seperti program tweaking lainnya, berfungsi menambah atau mengubah setting tersembunyi windows
- Associations, memperbaiki asosiasi file yang bermasalah, seperti tidak bisa menjalankan file dengan ekstensi tertentu
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah Dengan Baik dan Sopan ....!!
Jika Ada Kerusakan atau Link Download Tidak Tersedia, Silahkan Lakukan Pemberitahuan Pada Kotak Komentar Di Bawah Ini.